Kisi-Kisi Tes PT ADM (Astra Daihatsu Motor)

Post Top Ad

banner gabung grup telegram bkk smk muhammadiyah ulujami

Kisi-Kisi Tes PT ADM (Astra Daihatsu Motor)

kisi-kisi tes PT ADM

PT ADM atau Astra Daihatsu Motor adalah salah satu perusahaan favorit bagi para pencari kerja. Perusahaan yang berlokasi di sunter, karawang ini juga termasuk ke dalam astra grup, jadi sudah jelas kalau perusahaan ini sangat menjadi impian untuk sebagian orang. Jika anda ingin bekerja di perusahaan tersebut maka silahkan simak kisi-kisi tes PT Astra Daihatsu Motor yang akan kami bagikan ini.

Berikut ini adalah Kisi-kisi tes PT ADM atau Astra Daihatsu Motor.

1. Tes fisik

Di beberapa tempat untuk seleksi PT ADM terkadang tahap awalnya itu tes fisik. Jadi jika anda melamar ke PT Astra Daihatsu Motor paling tidak anda juga sudah menyiapkan fisik terlebih dahulu. Untuk tes fisiknya meliputi :
1. Lari dengan jarak 800 meter maksmal 4 menit
2. Push up 30x maksimal 1 menit
3. Sit up 30x maksimal 1 menit
4. Pull up 10x maksimal 1 menit

Bila anda sudah terbiasa melakukan olahraga joging, push up, sit up di rumah setiap hari maka tes fisik di PT ADM mungkin bukan masalah untuk anda. Buat yang jarang olahraga bisa latihan dikit demi sedikit untuk membiasakan fisik, namun jangan telalu langsung di paksa.

2. Psikotes

Sedangkan kisi-kisi psikotes di PT Astra Daihatsu Motor adalah :
1. Kreplin
2. Tiu 5
3. Army Alpha
4. PAPI Kostik
5. Gambar orang/pohon

Itulah beberapa poin yang minimal harus anda pelajari sebelum menghadapi psikotes PT Astra Daihatsu Motor.

3. Interview

Bila anda sudah berhasil lolos dati tahap psikotes maka selanjutnya anda akan menghadapi tahap interview atau wawancara kerja. Untuk kisi-kisi interview di PT Astra Daihatsu Motor di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Perkenalan
2. Interview kerja
3. Prestasi/Pengalaman kerja

Jika anda masih belum terlalu menguasai interview kerja sebaiknya anda banyak berlatih dan belajar lagi supaya bisa lolos tes interview kerja dengan hasil yang baik.

4. Medical check up

Setelah anda lolos interview maka tahap selanjutnya adalah medical check up atau tes kesehatan. Dalam tahap ini hal yang perlu dipersiapkan adalah kesehatan yang baik. Maka dari itu anda harus menjaga kesehatan dengan baik.

Post Top Ad

banner magang di jepang bkk smk