Kisi-Kisi Tes Psikotes PT GS Battery

Post Top Ad

banner gabung grup telegram bkk smk muhammadiyah ulujami

Kisi-Kisi Tes Psikotes PT GS Battery


bkksmk.my.id
- Kisi-kisi psikotes PT GS Battery ini kami kumpulkan dari berbagai sumber dan berdasarkan oengalaman beberapa member group bkk kami. Soal psikotes PT GS Battery sebenarnya tidak berbeda jauh dengan tes masuk perusahaan pada umumnya. Contoh soal psikotes PT GS Battery ini bisa digunakan sebagai bahan belajar dan persiapan jika suatu saat nanti mendapatkan panggilan tes di sana.

PT GS Battery adalah sebuah perusahaan yang memproduksi komponen AKI kendaraan baik roda dua ataupun ada empat, ada perusahaan atau anak perusahaan yang berdiri di indonesia misalnya di daerah karawang dan jakarta. Penjelasan mengenai soal soal ini bisa anda pelajari tidak hanya untuk anda yang melamar secara langsung tetapi bisa juga untuk anda yang melalui jalur BKK atau yayasan. Untuk soal yang keluar saat PT GS Battery antara lain:

1. Army Alpha Intelegency

Ini adalah sebuah tes yang mengharuskan anda untuk menggunakan daya konsentrasi yang tinggi.

2. Kraepelin/Tes koran

Untuk anda yang pernah menjumpai jenis soal seperti ini mungkin bisa melewati penjelasan saya.

3. Wartegg test

Ini adalah bentuk soal berupa sekumpulan gambar belum sempurna yang tergabung dalam berbagai kotak yang sudah di sediakan. Untuk menjawab soal ini anda harus menggunakan daya imajinasi karena anda di haruskan meneruskan sebuah pola gambar untuk menjadikan sebuah gambar yang utuh.

4. Papi kostik

Soal ini sebenarnya lebih mengarah kepada penilaian keperibadian anda berbeda dengan bentuk soal pada umumnya tes papi lebih mieip seperti soal pelajaran pk.

5. Tes Tiu 5

Pada tes psikotes PT Gs Batteray ini Anda disuruh menebak gambar selanjutnya dari tes tersebut.

6. Tes Gambar Orang

Pada tes ini Anda disuruh menggambar orang, siapapun itu terserah Anda, bisa guru, polisi, ataupun yang lainnya.

7. Tes Gambar Pohon

Anda disuruh menggambar pohon, lengkap dengan bagian-bagiannya. Sama seperti tes gambar orang yang dinilai disini adalah detail gambar Anda.

Sekian postingan kali ini. Semoga Bermanfaat! Jika ada kesalahan, kami mohon maaf. Jangan lupa bagikan ke teman Anda apabila postingan ini bermanfaat

Semua informasi pada artikel ini berdasarkan referensi tertentu, Informasi yang tercantum juga bisa berubah sewaktu-waktu.

Post Top Ad

banner magang di jepang bkk smk